Monday, September 10, 2012

Lendir siput darat sebagai pengganti obat merah

Siput darat atau lebih dikenal dengan sebutan bekicot adalah salah
satu hewan bertubuh lunak yang biasanya merusak tanaman petani dengan
jalan memakan pucuk-pucuk daun yang baru bersemi,sehingga seringkali
para petani dibuat jengkel karenanya.
Hewan ini biasanya hidup di ladang-ladang atau dibelakang pekarangan
rumah dan kalau siang bersembunyi di balik tumpukan batu atau
menyelinap di balik rerimbunan daun-daunan.
Meskipun menjijikan,namun ternyata hewan ini berkhasiat sekali untuk
menyembuhkan luka baru,baik karena tersandung batu,teriris pisau,atau
luka karena sebab-sebab lain. Oleh karena itu bila anda mengalami luka
ringan sedangkan pada waktu itu tidak tersedia obat merah (yodium)
untuk mengobatinya,maka ambil saja 1 ekor bekicot sebagai
penggantinya.
Caranya:
- Ambil 1 ekor bekicot yang sudah agak besar, lalu pecahkan ujung tempurungnya.
- setelah itu,teteskan lendir bekicot tersebut melalui lubang tadi
kebagian tubuh yang terluka.
- Dengan cara yang mudah ini,niscaya darah yang mengucur akan segera
berhenti dan lukanya pun akan cepat sembuh.

0 comments:

Post a Comment